“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal” [Ali ‘Imran 190]
Wednesday, November 30, 2011
Pengaruh pemikiran liberal punca utama kecelaruan identiti
Mari sama-sama kita renungi lapuran ini...
KUALA LUMPUR - Pengaruh pemikiran liberal dikenalpasti punca utama krisis kecelaruan identiti, di mana fahaman tersebut meletakkan diri sendiri sebagai segala-segalanya manakala pegangan agama, akhlak dan nilai hanya pilihan, menurut Presiden ISMA, Ustaz Abdullah Zaik Abdul Rahman.
“Bagi pendokong pemikiran liberal, tiada siapa boleh menegur atau masuk campur dalam hal-hal kebebasan individu berkaitan akhlak atau agama, termasuk sistem masyarakat dan undang-undang. Mereka bebas membuat apa saja mengikut selera tanpa boleh dipandu, ini yang dikhuatiri boleh membawa implikasi besar.”
Menurut beliau, pengaruh pemikiran liberal telah menyebabkan berlakunya proses normalisasi atau pencairan identiti melalui pelbagai faktor seperti budaya hedonisme, pengaruh gaya hidup barat, kejahilan dalam masyarakat, keruntuhan institusi keluarga dan kelemahan-kelemahan lain yang begitu banyak dan ketara.
Ustaz Abdullah Zaik berkata demikian semasa ditemuramah dalam rancangan Ala Carte Pagi di Radio Bernama 24 baru-baru ini bagi mengupas isu kecelaruan identiti di kalangan belia.
Ditanya mengenai definisi kecelaruan identiti, beliau menjelaskannya sebagai hilang pedoman atau hala tuju, serta tidak jelas norma-norma atau nilai-nilai positif dan negatif.
Menurutnya, masalah sosial yang semakin meruncing di dalam masyarakat seperti didedahkan oleh media dan dapatan kajian adalah simptom-simptom yang berpunca dari hilang pedoman dan tidak jelas nilai-nilai yang patut dipegang.
Ustaz Abdullah Zaik juga meluahkan kebimbangannya terhadap pemikiran golongan belia yang tidak berpaksikan kepada asas Islam dan nilai budaya yang sepatutnya, berdasarkan pengamatan dan komunikasi dengan golongan tersebut di internet.
Perkembangan ini dikhuatiri boleh membawa implikasi besar kepada negara pada masa akan datang dari segi penguasaan ekonomi, politik dan gaya hidup maju serta berdaya saing.
Sumber: ISMAWeb.
Monday, November 28, 2011
Salam Maal Hijrah 1433...
Assalamualaikum wbt.
Muslimin muslimat yang dikasihi. Rasanya masih tidak terlewat untuk saya mengucapkan Selamat Menyambut Tahun Baru, 1433 Hijrah kepada saudara/i semua.
Terima kasih kerana sudi berkunjung ke blog ini. Ruang untuk saya mengisi waktu, melakar perasaan hati, berkongsi sedikit ilmu dan maklumat, menghubungkan bicara daripada orang yang lebih berpengetahuan.
Ruang untuk tazkirah diri sendiri terutamanya, yang masih lalai dalam melaksanakan tanggungjawab terhadap Allah swt. Lalai di dalam membuat persediaan untuk hari pembalasan.
Semoga saya mendapat sedikit saham akhirat dari perkara-perkara kebaikan dan kebenaran yang disalurkan di dalam blog ini.
Akhir kata... selamat beramal untuk mendapatkan keredhaan Ilahi.
Wallahua'lam.
Saturday, November 19, 2011
حسبي ربي *سامي يوسف* *HASBI RABBI*lyrics
Hasbi rabbi*
O Allah the Almighty
Protect me and guide me
To your love and mercy
Ya Allah dont deprive me
From beholding your beauty
O my Lord accept this plea
CHORUS:
Hasbi rabbi jallallah
Ma fi qalbi ghayrullah
My Lord is enough for me, Glory be to Allah
There is nothing in my heart except Allah
CHORUS
***Urdu:
Wo tanha kaun hai
Badshah wo kaun hai
Meherba wo kaun hai
Who is the only One?
Who is the King?
Who is the Merciful?
Kya unchi shan hai
Uskey sab nishan hai
Sab dilon ki jan hai
Who is the most praised and benevolent?
Whatever you see in this world is His sign
Hes the love of every soul
CHORUS
****Turkish:
Affeder gunahi
Alemin padisahi
Yureklerin penahi
He is the Forgiver of all sins
He is the King of the universe
He is the Refuge of all hearts
Isit Allah derdimi, bu ahlarimi
Rahmeyle, bagisla gunahlarimi
Hayreyle hem aksam hem sabahlarimi
O Allah hear my sorrows and my sighs
Have mercy and pardon my sins
Bless my night and days
CHORUS
***Arabic:
Ya rabbal alamin
Salli ala Tahal amin
Fi kulli waqtin wa hin
O Lord of the worlds
Send peace and blessings
On Ta-ha the trustworthy
In every time and at every instant
Imla qalbi bil yaqin
Thabbitni ala hadhad din
Waghfir li wal muslimin
Fill my heart with conviction
Make me steadfast on this Religion
And forgive me and all the believers
CHORUS
Wednesday, November 16, 2011
Bicara Hati Seorang Sahabat.....(3)
Bicara Hilal Asyraf seterusnya melalui emailnya yang baru diterima. Semoga kita mendapat sentuhan kalbu melalui bicaranya....
**********************************************************************************
Khas Daripada Hilal Asyraf: Hubungan Kita Dengan Allah.
Assalamu’alaikum warahmatullahi waborokatuh.
Apa khabar anda?
Semoga anda berada dalam rahmat dan maghfirah Allah SWT.
Sesungguhnya saya memuji Allah SWT atas peluang dan ruang
yang masih Dia berikan kepada kita, peluang kehidupan yang diteruskan tanda
bahawa Allah SWT masih cinta. Mungkin kita patut bertanya kepada diri kita
satu persoalan: “Kalau mati semalam bagaimana?”
Ya. Apakah jawapan kepada soalan itu?
Apakah jawapan.
Hanya diri kita sendiri tahu untuk diri kita. Kerana kita
tahu apa yang kita telah lakukan.
Dan saya yakin, syurga bukanlah jawapan. Kerana kita hambaNya yang alpa, lalai, dan banyak dosa. Maka jika syurgaNya bukan jawapan kepada persoalan tadi, nyata tindakan Allah SWT menghidupkan kita pada hari ini adalah tanda Dia masih cinta.
Rasa berdosa di dalam jiwa, itu juga tanda Dia masih cinta.
Maka muncul satu lagi persoalan.
Bagaimana pula kita dalam membalas kasih dan cintaNya ini?
Ya.
Mari kita duduk renung sejenak pada hari baru yang Allah SWT berikan kepada kita. Hari ini. Ya. Saat anda sedang membaca email ini, dan saya yang sedang menulis ini mengajak diri saya, mari kita muhasabah.
Hari ini dengan apakah hendak kita isi?
Setelah Allah bangunkan kita, setelah Allah beri lagi peluang kepada kita, maka hari ini apa yang hendak kita lakukan?
Bukankah teramat kurang ajar jika hari baru ini sekadar kita isi dengan dosa-dosa semalam, pengulangan keingkaran lalu, dan terus-terusan berkeras untuk tidak tunduk kepadaNya?
Mengapakah kita tidak mula merancang, bergerak untuk berubah, walaupun sedikit, bermula hari ini?
Ya. Kadangkala kita terlupa akan sikap kita, perangai kita,
akhlak kita dengan Allah SWT.
Sedangkan Dialah yang hendak memberikan syurga dan neraka kepada kita.
Dialah yang menghitung amalan kita.
Dialah yang menentukan hidup dan mati kita.
Maka bagaimanakah hubungan kita denganNya?
Bagaimana solat kita?
Bagaimana Al-Quran kita?
Bagaimana penjagaan kita terhadap hukum-hakamNya, perintah dan laranganNya dalam seharian kehidupan kita?
Apakah hari baru ini, hari ini, kita sekadar mengulang kesilapan yang sama? Atau kita memilih untuk berubah?
Email ini memberikan peringatan ini. Sementara kita masih ada nyawa, dan matahari belum terbit dari barat. Agar kita tidak termasuk dalam golongan yang rugi di akhirat.
Semoga kita terus menjadi yang lebih baik hari demi hari.
Menjadi hamba Ilahi Yang Sejati!
~ Saudara kalian,
Hilal Asyraf.
Sunday, November 13, 2011
Risalah Prof. DR. Muhammad Badi’
Saudara-saudara yang dikasihi...
Saya temui risalah di bawah di dalam al-ikhwan.net.
Setelah membacanya saya dapati banyak menafaat yang dapat diambil daripada risalah tersebut. Lantas tergerak di hati saya untuk di kongsikan bersama para pembaca budiman.
Walaupun tulisannya panjang, tetapi telusurilah....dan kutiplah permata-permata berharga yang terdapat di dalamnya. Semoga ianya menjadi bekalan untuk perjalanan kita menuju Ilahi.
*********************************************************************************
Risalah dari Prof. DR. Muhammad Badi’, Mursyid Am Ikhwanul Muslimin, 03-11-2011
Penerjemah:
Abu ANaS MA
___________
Segala puji hanya milik Allah, shalawat dan salam atas Rasulullah saw beserta keluarga dan para sahabat serta orang-orang yang mengikuti mereka dengan ihsan hingga hari pembalasan, selanjutnya…
Umat Islam adalah umat yang satu, yang menyatukan umatnya dengan ikatan yang beragam; Tuhannya adalah satu, Rasul-nya satu, kitabnya satu, qiblatnya satu, sementara faktor yang mengokohkan persatuan ini dalam kehidupan umat Islam dan terus diperbaharui adalah beragam seperti yang disyariatkan oleh Allah dari berbagai ibadah untuk kita.
Ibadah shalat, ketika diserukan lalu semua umat bersegera menunaikannya berdiri dalam satu barisan tanpa ada perbedaan diantara mereka baik warna maupun bangsa, kemudian hadir pula shalat Jum’at, guna mengumpulkan umatnya dalam satu tempat (lingkungan), dan dalam ibadah shalat ied, mengumpulkan dan menyatukan umat satu bangsa dalam satu tempat (lapangan) baik laki-laki, wanita dan anak-anak, sehingga meluas perasaan bahagia, meninggi perasaan senang, hati-hati bersatu dan tangan saling berpegangan (bersalaman) untuk saling memberikan ucapan selamat.
Dalam ibadah haji, hadir umat manusia yang berasal dari daerah (negara) jauh dari berbagai benua untuk berkumpul dalam satu tempat bernama Arafah, berasal dari beragam bangsa, warna, bahasa dan tingkatan; untuk mengumandangkan kalimat dengan penuh kekhusu’an dan ketundukan:
لَبَّيْكَ اللَّهُمَّ لَبَّيْكَ، لاَ شَرِيْكَ لَكَ لَبَّيْكَ، إِنَّ الْحَمْدَ وَالنِّعْمَةَ لَكَ وَالْمُلْكَ لاَ شَرِيْكَ لَكَ
Aku memenuhi panggilanMu ya Allah aku memenuhi panggilanMu. Aku memenuhi panggilanMu tiada sekutu bagiMu aku memenuhi panggilanMu. Sesungguhnya pujaan dan ni’mat adl milikMu begitu juga kerajaan tiada sekutu bagiMu.
Ia adalah ibadah yang penuh ketulusan karena Allah, ikatan ukhuwah antara bangsa yang ada dimuka bumi secara keseluruhan, yang disatukan oleh Allah dengannya hati-hati umat Islam, sebagaimana firman Allah:
وَإِنْ يُرِيدُوا أَنْ يَخْدَعُوكَ فَإِنَّ حَسْبَكَ اللَّهُ هُوَ الَّذِي أَيَّدَكَ بِنَصْرِهِ وَبِالْمُؤْمِنِينَ وَأَلَّفَ بَيْنَ قُلُوبِهِمْ لَوْ أَنْفَقْتَ مَا فِي الأرْضِ جَمِيعًا مَا أَلَّفْتَ بَيْنَ قُلُوبِهِمْ وَلَكِنَّ اللَّهَ أَلَّفَ بَيْنَهُمْ إِنَّهُ عَزِيزٌ حَكِيمٌ
“Dan jika mereka bermaksud menipumu, Maka Sesungguhnya cukuplah Allah (menjadi pelindungmu). Dialah yang memperkuatmu dengan pertolongan-Nya dan dengan Para mukmin, dan yang mempersatukan hati mereka (orang-orang yang beriman). walaupun kamu membelanjakan semua (kekayaan) yang berada di bumi, niscaya kamu tidak dapat mempersatukan hati mereka, akan tetapi Allah telah mempersatukan hati mereka. Sesungguhnya Dia Maha gagah lagi Maha Bijaksana”. (Al-Anfal:62-63)
Ukhuwah inilah yang tampak dalam puncak haji di padang Arafah dengan ikatan suci di tengah umat Islam yang telah Allah wajibkan atas kita, dan diwajibkan atas umat Islam untuk senantiasa merasakan sebagian mereka dengan yang lainnya saat senang dan susah, sempit dan lapang, ikut serta dalam bergotong royong untuk kepentingannya, saling membantu dalam menghilangkan berbagai penyakit dan musibah pada saat diantara tertimpa suatu musibah, berusaha menolak tindak permusuhan jika terdapat permusuhan atas setiap bangsa muslim, dan maju dengan jiwa yang baik sehingga mampu menebar manfaat dan kebaikan; sehingga bangsa muslim senantiasa menjadikannya teladan bagi umat Islam sebagian mereka dengan yang lainnya dalam berbagai kondisi terutama kondisi sulit dan susah, dan dengan demikian-kelak- mampu merealisasikan kasih sayang dan mengasih diantara mereka, sebagaimana sabda nabi saw:
مَثَلُ الْمُؤْمِنِينَ فِي تَوَادِّهِمْ وَتَرَاحُمِهِمْ وَتَعَاطُفِهِمْ مَثَلُ الْجَسَدِ الْوَاحِدِ إِذَا اشْتَكَى مِنْهُ عُضْوٌ تَدَاعَى لَهُ سَائِرُ الْجَسَدِ بِالسَّهَرِ وَالْحُمَّى
“Perumpamaan orang-orang yang beriman dalam hal kasih sayang, kecintaan dan kelemah-lembutan diantara mereka adalah bagaikan satu tubuh, apabila ada satu anggotanya yang sakit maka seluruh tubuh juga merasakan demam dan tidak bisa tidur.” (Muttafaqun ‘Alaih dari al-Nu’man bin Basyir)
Wahai dunia seluruhnya.. wahai umat Islam sekalian…
Bahwa khutbah Nabi pada haji wada’ merupakan dustur -undang-undang- yang komprehensip untuk pembangunan umat Islam, titik tolak untuk membersihkan umat manusia seluruhnya dari kesengsaraan dan kesulitan, dan menjadi dasar yang mampu membuka pintu-pintu kesejahteraan dan keamanan bagi setiap insan yang telah diciptakan Allah dan hidup dibawah naungan syariatnya, apakah orang yang beriman atau bukan, bahkan sesungguhnya Allah telah menetapkan bagi setiap manusia kebenaran mutlak dalam memilih agama, melarang melakukan pemaksaan. Allah berfirman:
لا إِكْرَاهَ فِي الدِّينِ
“Tidak ada paksaan dalam beragama”. (Al-Baqarah:256)
Dan Allah juga berfirman untuk nabi-Nya seperti dalam Al-Qur’an:
وَلَوْ شَاءَ رَبُّكَ لآمَنَ مَنْ فِي الأرْضِ كُلُّهُمْ جَمِيعًا أَفَأَنْتَ تُكْرِهُ النَّاسَ حَتَّى يَكُونُوا مُؤْمِنِينَ
“Dan Jikalau Tuhanmu menghendaki, tentulah beriman semua orang yang di muka bumi seluruhnya. Maka Apakah kamu (hendak) memaksa manusia supaya mereka menjadi orang-orang yang beriman semuanya ?”
Inilah beberapa ketetapan agama yang dikumandangkan oleh Rasulullah saw pada khutbah haji wada’, dan kita bersaksi bahwa beliau telah menyampaikannya, dan menanggung beban amanah umat untuk menyampaikan.
Dan dalam risalah ini saya ingin menyampaikan beberap intisari dari khutbah nabi saw, sebagai bagina menyampaikan amanah yang dititipkan Allah kepada kita, dan nabi telah sampaikan untuk dapat menyampaikan lagi kepada yang lain. seperti sabdanya:
“Sampaikanlah yang berasal dariku walaupun hanya satu ayat”.
Ukhuwah diantara seluruh manusia
Nabi saw dalam khutbahnya meletakkan dua pondasi utama untuk kesatuan manusia
Pertama: bahwa Tuhan mereka satu, karena itu tidak ada ruang memberikan keutamaan bagi setiap bangsa atas bangsa lain, nabi saw juga bersabda:
يَا أَيُّهَا النَّاسُ، أَلا إِنَّ رَبَّكُمْ وَاحِدٌ؛ لا فَضْلَ لِعَرَبِيٍّ عَلَى عَجَمِيٍّ، وَلا لِعَجَمِيٍّ عَلَى عَرَبِيٍّ، وَلا لأَسْوَدَ عَلَى أَحْمَرَ، وَلا لأَحْمَرَ عَلَى أَسْوَدَ إِلاَّ بِالتَّقْوَى، إِنَّ أَكْرَمَكُمْ عِنْدَ اللهِ أَتْقَاكُمْ
“Wahai manusia ketahuilah bahwa Rob-mu satu, bapak-mu satu, .. tidak ada kelebihan bangsa Arab atas bangsa lain, dan tidak ada pula kelebihan bangsa lain terhadap bangsa Arab, dan tidak pula warna hitam atas warna merah atau warna merah atas warna hitam, kecuali dengan taqwa….Sesungguhnya yang paling mulia di sisi Allah adalah yang paling ber-takwa di antara kalian.”
Kedua: bahwa asal manusia adalah satu; yaitu dari tanah kita diciptakan dan ke dalam tanah kita dikembalikan. nabi saw bersabda:
أَلا إِنَّ اللهَ سُبْحَانَهُ وَتَعَالَى قَدْ أَذْهَبَ عَنْكُمْ نَخْوَةَ الْجَاهِلِيَّةِ وَتَكَبُّرَهَا بِآبَائِهَا؛ كُلُّكُمْ لآدَمَ، وَآدَمُ مِنْ تُرَابٍ، وَأَكْرَمُكُمْ عِنْدَ اللهِ أَتْقَاكُمْ
“Ketahuilah bahwa Allah SWT telah menghilangkan dari diri kalian kemegahan jahiliyah dan kebanggaan terhadap nenek moyangnya; kalian semua berasal dari nabi Adam, dan nabi Adam berasal dari tanah, dan orang yang paling mulia diantara kalian adalah orang yang bertaqwa”
Dari titik tolak inilah Islam memandang semua manusia berasal dari ciptaan Allah, dan bahwa asal muasalnya adalah satu, maka seluruhnya hidup dalam satu naungan dan sejarah adalah saksi nyata dan sebaik-baik saksi; di Mesir, Syam dan seluruh negeri yang ditaklukkan oleh Islam tidak pernah memaksa siapapun untuk mengganti agamanya -maka ada diantara yang tetap kepada agamanya dari kaum nasrani, berpegang teguh dengan agamanya dan menunaikan syiar-syiar mereka; sebagai dalil paling benar – dan tidak menzhalimi siapapun dalam naungannya; semuanya berserikat dalam sat negara, mereka mendapatkan apa yang kita dapatkan dan terhukum atas mereka seperti yang kita dapatkan pula.. dan Allah tidak pernah menzhalimi siapapun.
Persatuan dalam berpegang teguh kepada tali Allah yang kokoh
Wahai umat Islam, bahwa perpecahan dan pertikaian yang dapat melumpuhkan dan melemahkan kekuatan tubuh bangsa, bahkan melukai hati-hatinya; memberikan kepuasan dan ketamakan pada setiap pelaku perampasan melakukan campur tangan dalam melecehkan kehormatannya, merampas sumber daya alamnya, menginjak-injak tempat-tempat sucinya, sebab utamanya adalah lemahnya kekuatan kita, dan itulah penyebab gagalnya umat untuk bersatu
وَلا تَنَازَعُوا فَتَفْشَلُوا وَتَذْهَبَ رِيحُكُمْ
“Dan janganlah kamu berbantah-bantahan, yang menyebabkan kamu menjadi gentar dan hilang kekuatanmu”. (Al-Anfal:46)
Dan nabi saw telah memberikan arahan kepada kita jalan menuju hidayah dan selamat dari kesesatan, dan bahwasanya rujukan setiap muslim harus berasal dari kitab Allah dan sunnah nabi saw; nabi telah bersabda:
“Telah aku tinggalkan kepada kalian yang jika kalian berpegang teguh maka kalian tidak sesat selamanya kitabullah dan dalam riwayat lain:
Kitabullah dan sunah nabi-Nya..
Allah SWT berfirman:
وَاعْتَصِمُوا بِحَبْلِ اللَّهِ جَمِيعًا وَلا تَفَرَّقُوا
“Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai”. (Ali Imran:103)
وَاعْتَصِمُوا بِاللَّهِ هُوَ مَوْلاكُمْ فَنِعْمَ الْمَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيرُ
“Dan berpeganglah kamu pada tali Allah. Dia adalah Pelindungmu, Maka Dialah Sebaik-baik pelindung dan sebaik- baik penolong”. (Al-Hajj:78)
Dan dalam renungan arafah ini menjadi sarana utama dalam menerapkan persatuan ini; bahwa seluruh umat Islam berada dalam satu tempat, satu baju, bergerak dalam satu gerakan sejak naik hingga turun dari arafah, satu dalam melaknat syaitan, dan kesatuan inilah merupakan jalan satu-satuya untuk memelihara kemerdekaan kita dan mengembalikan kehormatan dan kemuliaan kita.
Setiap muslim harus menyadari bahwa tidak akan baik perjalanan hidup suatu umat kecuali kebaikan sejak awalnya, dan kebaikan pertama umat ini adalah dengan berpegang teguh kepada kitabullah dan sunnah rasul-Nya. dan inilah jalan kita menuju kemenangan,kejayaan, ketentraman dan keamanan. dan ini pula yang merupakan dasar-dasar pemahaman yang detil dan keimanan yang mendalam menurut Ikhwanul Muslimin; imam Al-Banna berkata:
والقرآن الكريم والسنَّة المطهَّرة مرجع كل مسلمٍ في تعرُّف أحكام الإسلام
“Dan Al-Qur’an dan sunnah yang suci adalah rujukan setiap muslim dalam memahami hukum-hukum Islam”
Membangun kesadaran diri
Bahwa pembangunan umat dan kebangkitannya tidak akan sempurna kecuali dengan memiliki para aktivis (generasi) yang memiliki kesadaran yang bersumber dari diri mereka, perasaan adanya tanggung jawab dan dipertanggungjawabkan dihadapan Zat yang Maha Pemantau dan tidak pernah luput dari mereka, tidak ada yang dapat disembunyikan sedikitpun dihadapan-Nya, inilah yang datang pada sabda nabi saw:
وستلقَوْن ربكم فيسألكم عن أعمالكم، وقد بلَّغت؛ فمن كان عنده أمانة فليؤدِّها إلى من ائتمنه عليها
“Kelak kalian akan berjumpa dengan Rabb kalian dan ditanyakan amal perbuatan kalian, dan sungguh aku telah menyampaikan; maka barangsiapa yang memiliki amanah hendaklah menunaikannya kepada yang diamanahkan atasnya”
Wasiat untuk wanita
Sejak dahulu kala dan setiap pembenci Islam menjadikan wanita sebagai corong untuk mendapatkan kedudukan dalam agama, dan persepsinya seakan Islam mengabaikan wanita dan tidak menghargai hak-haknya, padahal Rasulullah saw telah mewasiatkan kepadanya dalam khutbah haji wada’ yang menyeluruh; beliau bersabda:
أَلاَ وَاسْتَوْصُوا بِالنِّسَاءِ خَيْرًا
“Ketahuilah, berikanlah wasiat kepada wanita hal-hal yang baik”.
Telah dijelaskan untuk mereka hak-haknya seperti hal-hal yang menjadi kewajiban atas mereka; Allah berfirman:
وَلَهُنَّ مِثْلُ الَّذِي عَلَيْهِنَّ بِالْمَعْرُوفِ
“Dan Para wanita mempunyai hak yang seimbang dengan kewajibannya menurut cara yang ma’ruf”. (Al-Baqarah:228)
Sebagaimana Islam juga menegaskan adalah loyalitas diantara orang-orang laki-laki dan wanita, dan peran serta mereka dalam mengajak pada kebaikan dan mencegah kemungkaran. Allah berfirman:
وَالْمُؤْمِنُونَ وَالْمُؤْمِنَاتُ بَعْضُهُمْ أَوْلِيَاءُ بَعْضٍ يَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَيُقِيمُونَ الصَّلاةَ وَيُؤْتُونَ الزَّكَاةَ وَيُطِيعُونَ اللَّهَ وَرَسُولَهُ أُولَئِكَ سَيَرْحَمُهُمُ اللَّهُ إِنَّ اللَّهَ عَزِيزٌ حَكِيمٌ
“Dan orang-orang yang beriman, lelaki dan perempuan, sebahagian mereka (adalah) menjadi penolong bagi sebahagian yang lain. mereka menyuruh (mengerjakan) yang ma’ruf, mencegah dari yang munkar, mendirikan shalat, menunaikan zakat dan mereka taat pada Allah dan Rasul-Nya. mereka itu akan diberi rahmat oleh Allah; Sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana”. (At-Taubah:71)
Dan ganjaran laki-laki dan wanita dalam amal perbuatan adalah sama. Allah berfirman:
فَاسْتَجَابَ لَهُمْ رَبُّهُمْ أَنِّي لا أُضِيعُ عَمَلَ عَامِلٍ مِنْكُمْ مِنْ ذَكَرٍ أَوْ أُنْثَى بَعْضُكُمْ مِنْ بَعْضٍ
“Maka Tuhan mereka memperkenankan permohonannya (dengan berfirman): “Sesungguhnya aku tidak menyia-nyiakan amal orang-orang yang beramal di antara kamu, baik laki-laki atau perempuan, (karena) sebagian kamu adalah turunan dari sebagian yang lain”. (Ali Imran:195)
Dan tidaklah kita melakukan ibadah sa’i antara bukit shafa dan Marwah -yang merupakan rukun haji dan umrah- kecuali mengerjakan apa yang telah dilakukan oleh sayyidah Hajar, mengikuti jejaknya sebanyak 7 kali putaran?!
Diharamkannya darah, harta dan kehormatan
Betapa manusia saat ini membutuhkan sesuatu yang mampu mendobrak semuanya; jiwa terbunuh, harta terampas, kehormatan terhinakan, rumah dihancurkan, tempat-tempat suci seperti masjid dan gereja dibombardir dengan senjata perang penhancur masal… betapa dunia saat ini membutuhkan apa yang telah dimaklumatkan oleh nabi saw sejak 15 abad yang lalu dalam sabdanya:
إِنَّ دِمَاءَكُمْ وَأَمْوَالَكُمْ وَأَعْرَاضَكُمْ عَلَيْكُمْ حَرَامٌ كَحُرْمَةِ يَوْمِكُمْ هَذَا فِي شَهْرِكُمْ هَذَا فِي بَلَدِكُمْ هَذَا
“Sesungguhnya darah kalian, harta kalian, dan kehormatan kalian haram atas kalian, sebagaimana keharaman hari kalian ini, di negeri kalian ini, dan di bulan kalian ini. Sungguh kalian pasti bertemu Rabb kalian, dan Dia menanyakan semua amal perbuatan kalian. maka sepeninggalku, janganlah kalian kembali kepada kesesatan, sebagian kalian membunuh yang lainnya”. (Bukhari)
Ketahuilah wahai manusia bahwa harta umum (fasilitas umum) adalah milik seluruh umat Islam, dan harus senantiasa digunakan untuk kemaslahatan agama dan dunia; karena dilindungi oleh ketentuan syariat seperti perlindungan harta khusus (milik pribadi), namun harta umum (milik umum) lebih keras lagi pengharamannya; karena banyak hak yang berhubungan dengannya, banyak pemilik harta tersebut; karena itu melakukan pelanggaran atasnya akan lebih besar dosanya disisi Allah daripada melanggaran atas milik pribadi.
Menghentikan perang diantara kaum muslimin… dan menghilangkan kezhaliman:
Bahwa dunia Islam saat ini sangat membutuhkan akan adanya wasiat nabi saw tentang dilarangnya melakukan pembunuhan sebagian kita dengan sebagian lainnya, dan menghilangkan kezhaliman di tengah umat manusia;
فعَنْ جَرِيرٍ رضي الله عنه أَنَّ النَّبِيَّ صلى الله عليه وسلم قَالَ لَهُ فِي حَجَّةِ الوَدَاعِ: “اسْتَنْصِتِ النَّاسَ” فَقَالَ: “لاَ تَرْجِعُوا بَعْدِي كُفَّارًا؛ يَضْرِبُ بَعْضُكُمْ رِقَابَ بَعْضٍ”، وفي رواية: “وَلاَ تَظْلِمُوا”.
Dari Jarir ra bahwa Rasulullah saw. berkata kepadanya saat haji wada’: buatlah umat manusia damai. beliau bersabda: , ‘Janganlah kalian kembali menjadi kafir setelahku nanti sehingga kalian saling bunuh membunuh’,” (Bukhori dan Muslim)
Nabi saw juga mengabarkan bahwa apa yang terjadi di tengah umat Islam dari berbagai pertikaian dan pembunuhan dari bagian dari adu domba syaitan. Nabi saw bersabda:
إِنَّ الشَّيْطَانَ قَدْ أَيِسَ أَنْ يَعْبُدَهُ الْمُصَلُّونَ فِي جَزِيرَةِ الْعَرَبِ، وَلَكِنْ فِي التَّحْرِيشِ بَيْنَهُمْ
“Sesungguhnya iblis telah putus asa untuk disembah oleh orang-orang yang sholeh, tetapi ia berusaha mengadu domba di antara mereka.”
Dan kita pada saat melakukan rajam terhadap syaitan pada beberapa hari berturut-turut, merupakan pelajaran yang sangat jelas bahwa kita merajam syaitan pada setiap bisikan dalam diri kita, karena itu jangan sampai kita mau diadu domba dan menjadikanya sebagai musuh abadi sebagai yang diperintahkan Allah SWT kepada kita
إِنَّ الشَّيْطَانَ لَكُمْ عَدُوٌّ فَاتَّخِذُوهُ عَدُوًّا إِنَّمَا يَدْعُو حِزْبَهُ لِيَكُونُوا مِنْ أَصْحَابِ السَّعِيرِ
“Sesungguhnya syaitan itu adalah musuh bagimu, Maka anggaplah ia musuh(mu), karena Sesungguhnya syaitan-syaitan itu hanya mengajak golongannya supaya mereka menjadi penghuni neraka yang menyala-nyala”. (Fathir:6)
Wahai umat Islam dimana saja kalian berada, sadarlah wahai orang yang telah menumpahkan darah diantara kalian bahwa itu semua merupakan adu domba syaitan; janganlah mengikuti jejaknya, dan sadarlah bahwa kelak Allah akan menanyakan hal itu; hati-hatilah terhadap siksaan; karena Rasulullah saw memasukkan sebagai dosa besar seperti sabdanya:
لَزوالُ الدنيا أهونُ على الله من قتل نفسٍ مؤمنةٍ
“Hilangnya dunia masih lebih ringan dihadapan Allah dari terbunuhnya jiwa orang beriman”.
Dan sadarlah orang yang melakukan kezhaliman yang menindas bangsanya bahwa Allah senantiasa mengawasi dan mengintai mereka, dan akan membalas kepada siapa saja yang melakukan perbuatan jahat. Allah berfirman:
وَمَنْ أَظْلَمُ مِمَّنْ ذُكِّرَ بِآيَاتِ رَبِّهِ ثُمَّ أَعْرَضَ عَنْهَا إِنَّا مِنَ الْمُجْرِمِينَ مُنْتَقِمُونَ
“Dan siapakah yang lebih zalim daripada orang yang telah diperingatkan dengan ayat-ayat Tuhannya, kemudian ia berpaling daripadanya? Sesungguhnya Kami akan memberikan pembalasan kepada orang-orang yang berdosa” (As-Sajdah:6)
Riba penghancuran ekonomi
Bahwa pada saat syariat mengharamkan riba karena pengharamannya terdapat di dalamnya tindak kezhaliman, terkait dengan adanya kerusakan (kecuragan), dan dunia tidak menyadari hakikatnya kecuali setelah diterpa krisis ekonomi sekarang ini; sehingga mendorong kesadaran bahwa untuk keluar dari krisis global saat ini adalah melakukan mengembalikan bunga (riba) ke titik nol, dan inilah yang diwasiatkan oleh nabi saw pada saat khutbah haji wada’:
كل ربًا موضوعٌ، ولكم رءوس أموالكم لا تظلمون ولا تُظلمون.. أَلا هَلْ بَلَّغْتُ؟! اللهم فاشهد
“Seluruh riba adalah buatan, dan milik kalian harta modal kalian, janganlah kalian menzhalimi dan dizhalimi… ketahuilah apa aku sudah menyampaikan?! ya Allah saksikanlah”.
Wahai umat Islam secara umum
Ikhlaskanlah diri kalian dalam beragama karena Allah, serahkanlah kepemimpinan kalian dengan mengikuti abul anbiya Ibrahim AS. seperti dalam firman Allah:
إِذْ قَالَ لَهُ رَبُّهُ أَسْلِمْ قَالَ أَسْلَمْتُ لِرَبِّ الْعَالَمِينَ
“Ketika Tuhannya berfirman kepadanya: “Tunduk patuhlah!” Ibrahim menjawab: “Aku tunduk patuh kepada Tuhan semesta alam”. (Al-Baqarah:131)
Dan jujurlah kalian dalam berbicara, bekerja dan berjihad, kelak Allah akan senantiasa bersama kalian
وَالَّذِينَ جَاهَدُوا فِينَا لَنَهْدِيَنَّهُمْ سُبُلَنَا وَإِنَّ اللَّهَ لَمَعَ الْمُحْسِنِينَ
“Dan orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridhaan) Kami, benar- benar akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan-jalan kami. dan Sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik”. (Al-Ankabut:69)
Dan marilah kita muliakan diri kita dengan akhlak kita yang merupakan buah dari kewajiban dalam ibadah-ibadah kita; dalam ibadah haji tidak mengucapkan kata-kata kotor, tidak bertindak fasik, tidak bermaksiat bahkan hingga pada tindakan bertengkar; bagaimana dengan yang lebih besar dari itu?! adapun ibadah shalat mencegah perbuatan keji dan mungkar, dan ibadah puasa jika tidak mampu mencegah dari ucapan dusta dan tetap melakukannya maka Allah tidak membutuhkan darinya dalam meninggalkan makan dan minum.
Janganlah takut pada musuh-musuh kalian, sekalipun persenjataan dan jumlah kalian sedikit; karena Allah senantiasa bersama kalian, dan jika Allah bersamanya maka akan terus bersama-Nya segala sesuatunya, dan barangsiapa yang dihinakan Allah maka akan hina oleh-Nya segala sesuatu, dan bagi kalian dalam diri nabi Ibrahim telah, pada saat berhadapan dengan raja Namrudz dan tidak sama sekali akan api yang ada dihadapannya, tidak goyah imannya, sementara syiarnya adalah
“Cukuplah Allah sebagai pelindungku dan dialah sebaik-baik pelindung”
Maka Allah pun menjadikan api dingin dan keselamtan untuknya; karena itu seorang muslim yang jujur, iman yang kuat, hatinya tenang; dunia disekitarnya akan bergetar seperti halnya batu yang besar; tidak mampu digerakkan oleh angin topan sekalipun dan tidak berpengaruh apapun dengan berbagai ujian; karena itulah Allah memberikan karunia kepada pemilik kekuatan dan potensi, dengan memerintahkan kepada api
قُلْنَا يَا نَارُ كُونِي بَرْدًا وَسَلامًا عَلَى إِبْرَاهِيمَ
“Kami berfirman: “Hai api menjadi dinginlah, dan menjadi keselamatanlah bagi Ibrahim” (Al-Anbiya:69)
Karena itu wajib bagi kita mengokohkan jiwa untuk berkorban dengan harta dan jiwa di jalan Allah SWT, sungguh betapa besar pelajaran dan kebenaran saat nabi Ibrahim, Nabi Ismail dan Hajar mengapresiasi dan menerima perintah Allah untuk menyembelih Ismail AS. Allah berfirman:
قَالَ يَا بُنَيَّ إِنِّي أَرَى فِي الْمَنَامِ أَنِّي أَذْبَحُكَ فَانْظُرْ مَاذَا تَرَى قَالَ يَا أَبَتِ افْعَلْ مَا تُؤْمَرُ سَتَجِدُنِي إِنْ شَاءَ اللَّهُ مِنَ الصَّابِرِينَ
“Ibrahim berkata: “Hai anakku Sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu. Maka fikirkanlah apa pendapatmu!” ia menjawab: “Hai bapakku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya Allah kamu akan mendapatiku Termasuk orang-orang yang sabar”. (As-shaffat:102)
Bergembiralah dengan masa depan yang cerah
وَلا تَيْأَسُوا مِنْ رَوْحِ اللَّهِ إِنَّهُ لا يَيْئَسُ مِنْ رَوْحِ اللَّهِ إِلا الْقَوْمُ الْكَافِرُونَ
“Jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir”. (Yusuf:87)
Dan dalam diri Hajar adalah teladan untuk kalian pada saat beliau mancari air… naik ke bukit shafa namun tidak mendapatkan apapun, lalu pergi menuju bukit marwah namun juga mendapatkan sesuatu, dan beliau tidak berhenti tapi berusaha sekali dan dua kali hingga tujuh kali; dan ketika Allah menerima usaha dan kesungguhannya maka Allah memancarkan air dari batu.
Ketahuilah wahai umat Islam bahwa dalam haji ada sarana dihapusnya dos-dosa. seperti sabda nabi saw
مَنْ حَجَّ فَلَمْ يَرْفُثْ وَلَمْ يَفْسُقْ رَجَعَ كَيَوْمِ وَلَدَتْهُ أُمُّهُ
”Barangsiapa yang haji dan tidak melakukan perbuatan rafats (kata-kata kotor) dan tdiak fasik, maka dia akan kembali seperti baru dilahirkan dari rahim ibunya”.
مَنْ صَامَ يَوْمَ عَرَفَةَ غُفِرَ لَهُ سَنَةٌ أَمَامَهُ وَسَنَةٌ بَعْدَهُ
Dan bagi siapa yang tidak menunaikan ibadah haji maka baginya ada puasa arafah. nabi saw bersabda:
Puasa hari arafah akan diampuni dosa satu tahun sebelumnya dan satu tahun setelahnya”.
Dan ketika jiwa umat sudah bersih dari dosa-dosa maka Allah akan menerima seluruh doa-doanya, memberikan kemenangan atas musuh-musuhnya dan akan diturunkan rahmat kepadanya.
Karena itu marilah kita bekerja dan menyeru kepada agama Allah, kita sebarkan nilai-nilai dan akhlak mulia, kita beri motivasi dan dorong anak bangsa untuk bekerja dengan sungguh-sungguh dan ikhlas untuk membangun negeri kita dan bangkita dengannya, dan kita perlihatkan dihadapan Allah keikhlasan kita niat, amal yang jujur dan teguh dengannya, sehingga niscaya akan turun atas kita rahmat dari Allah, diberikan kebaikan dan keberkahannya, serta dipenuhi perasaan tentram dan aman; karena doa dan ujian akan senantiasa beriringan; maka perbanyaklah doa.
Saya wasiatkan kepada para hujjaj (pelaksana ibadah haji) dan ummar (pelaksana ibadah umrah) untuk senantiasa bersimpuh dan memperbanyak doa,khususnya pada hari arafah, semoga Allah memberikan kebaikan dan perbaikan pada kondisi umat seluruhnya, dan mengembalikan kepadanya secara baik-baik; marilah kita mengulang doa ini
اللهم اجعله عيدًا سعيدًا على الأمتين الإسلامية والعربية، وأتمم نعمتك على شعوبنا المجاهدة بأن ترزقهم حكامًا صالحين يتَّقون الله فيهم، ويرعون مصالحهم رعايةً كاملةً، كما يُقسمون بالله عند تولِّيهم
“Ya Allah jadikanlah hari ied yang penuh kebahagiaan atas umat Islam dan bangsa Arab, sempurnakanlah ni’mat-Mu atas bangsa kami yang memiliki kesungguhan dan perjjuangan dengan rezki berupa pemimpin yang shalih dan bertaqwa kepada Allah, memperhatikan kemaslahatan umat secara sempurna, sebagaimana yang telah mereka bersumpah atas nama Allah saat diangkat dan dilantik menjadi pemimpin”.
إِنْ أُرِيدُ إِلا الإصْلاحَ مَا اسْتَطَعْتُ وَمَا تَوْفِيقِي إِلا بِاللَّهِ عَلَيْهِ تَوَكَّلْتُ وَإِلَيْهِ أُنِيبُ
“Aku tidak bermaksud kecuali (mendatangkan) perbaikan selama aku masih berkesanggupan. dan tidak ada taufik bagiku melainkan dengan (pertolongan) Allah. hanya kepada Allah aku bertawakkal dan hanya kepada-Nya-lah aku kembali”. (Huud:88)
http://ikhwanonline.com/new/Article.aspx?SecID=213&ArtID=94484
Saturday, November 12, 2011
Membina kesatuan...
Dalam lamunanku
Aku terbayangkan
Seberkas lidi penyapu.
Aku umpamakan
Seperti gandingan
Individu-individu beriman
Berada dalam satu kesatuan
Saling kuat menguatkan
Boleh mencapai satu-satu tujuan.
Dalam lamunanku
Aku terbayangkan
Batu bata bagi satu bangunan.
Aku umpamakan individu-individu beriman
Berada dalam satu kesatuan
Saling kuat menguatkan
Boleh menghasilkan satu kekuatan.
Dalam lamunanku
Aku terbayangkan
Sehelai kain tenunan.
Asalnya adalah helaian-helaian benang
Yang aku umpamakan individu-individu beriman
Berada dalam satu kesatuan
Saling lengkap melangkapkan
Boleh menghasilkan satu kesempurnaan.
Dalam lamunanku
Aku terbayangkan
Kalaulah individu-individu yang aku umpamakan
Adalah seperti individu-individu yang berada di depanku
Mampukah membina satu kesatuan?
Mencapai satu-satu tujuan?
Dalam doaku
Aku harapkan
Agar kita bersama
Menuju satu kesatuan
Satu tujuan
Redha Ilahi
Itulah keutamaan..
Monday, November 7, 2011
Bicara hati seorang sahabat.. (2)
Saya baru menerima satu lagi email daripada Hilal Asraf. Seperti yang saya katakan tempuh hari, beliau adalah seorang yang berdakwah melalui lisan dan tulisan. Sebagai penulis dan pendakwah sudah pasti beliau mengharapkan lebih ramai orang membaca dan mengambil menafaat daripada tulisannya.
Peranan saya sekadar penghubung, agar tulisan beliau sampai kepada pembaca budiman, dapat ditatapi dan diambil pengajaran yang terdapat di dalamnya. Segala kebenaran dan kebaikan itu datangnya daripada Allah swt. Tidak kira siapa yang menyampaikannya.
Memahami dan beramal dengan perintah Allah swt. adalah tugas kita
semua. Menjadi Hamba Allah dan Khalifah Allah bukanlah kerja yang mudah. Menegakkan Islam memerlukan penglibatan setiap individu muslim.
Marilah sama-sama kita bekerja dan saling lengkap-melengkapi.
Sila baca tulisan Hilal Asyraf seterusnya...
*******************************************************************************
Khas Daripada Hilal Asyraf: Kadangkala kita tidak perlu kepada tulisan
panjang.
Assalamu'alaikum.
Apa khabar?
Saya mendoakan agar anda bahagia dan tenang dalam mengharungi kehidupan.
Semoga anda berada dalam rahmat Allah, kasih sayangNya, sentiasa hangat
untuk mencari cintaNya, dan bergerak untuk mengubah diri menjadi yang lebih
baik buatNya.
Kita bertemu lagi dalam surat saya.
Alhamdulillah, sebahagian daripada anda sampai membalas semula surat saya.
Alhamdulillah.
Perlahan-lahan kita bergerak.
Saya usaha untuk istiqomah dalam menghantar surat ini seminggu sekali,
tanda hubungan saya dengan anda, tanda kasih sayang yang ada antara kita,
tanda kita ini sama-sama hendak lengkap melengkapi dalam perjalanan kita
kepadaNya. Doakan agar ini semua diredhai Allah SWT.
Surat minggu ini tidak panjang.
Ya. Kadangkala, kita tidak perlu pada tulisan panjang dan bicara yang
berjela.Tetapi yang kita perlukan adalah duduk sebentar, dan melihat semula
kehidupan kita.
Bolehkah?
Mari, kita duduk sebentar dan muhasabah diri.
Pernahkah kita duduk sebentar, dan berbicara(berdoa) dengan Ilahi?
Meluahkan kepadaNya segala kelemahan kita.
Menceritakan kepadaNya segala keaiban kita.
Mengadu kepadaNya segala kesusahan dan kepayahan kita dalam bergerak
menjadi hambaNya?
Pernahkah kita, menangis, mengalirkan air mata kepadaNya?
Ya. Kadangkala kita tidak memerlukan tulisan dan bicara panjang.
Yang kita perlukan adalah amal.
Pernahkah kita bergerak memperbaiki kualiti solat kita?
Pernahkah kita berusaha memperbaiki tajwid bacaan Al-Quran kita?
Adakah kita berusaha menambah bilangan mukasurat Al-Quran yang kita baca
sehari?
Bagaimana dengan solat-solat sunat?
Bagaimana dengan amal-amal kebaikan lain yang ringan seperti senyum kepada
sahabat, sedekah, dan sebagainya?
Ya. Pernahkah kita duduk sebentar dan melihat semula kepada semua itu.
Berbalik kepada hal ketenangan hati,kadangkala kita tidak sedar bahawa kesedaran hati itu muncul daripada amal kebaikan, daripada muhasabah diri kita dengan Ilahi.
Nah. Kadangkala kita tidak perlu kepada tulisan dan bicara panjang.
Yang kita perlu adalah amal yang sentiasa kita tingkatkan saban hari.
Mari. Kita bergerak. Menjadi Hamba!
~ Hilal Asyraf ~
Friday, November 4, 2011
Jika Anda Tergelincir, Terus Bangkit
Beberapa minggu yang lepas saya mengikuti satu program bersama pelajar…bertugas sebagai pengiring. Salah satu daripada aktiviti yang terdapat di dalam program tersebut ialah ‘jungle tracking’. Sudah tentu saya tidak melepaskan peluang untuk menyertainya kerana ianya satu aktiviti yang saya minati. Lebih-lebih lagi tempat yang kami akan pergi ialah tempat yang belum pernah saya masuki. Kawasan hutan dan di hujungnya terdapat air terjun.
Perjalanan mengambil masa lebih kurang satu jam untuk sampai ke kawasan air terjun. Setelah sampai di sana masing-masing dengan kerenah masing-masing…ada yang mandi, ada yang bermain air dan ada yang berehat.
Ketika saya sedang berdiri dan asyik memerhati gelagat para pelajar, tiba-tiba saya terjatuh dan badan saya masuk ke dalam air. Nasib baik airnya tidak dalam. Memang saya tidak sedar bagaimana saya boleh terjatuh. Mungkin tergelincir disebabkan batunya licin.
Dalam keadaan terpinga-pinga saya terus bangkit dan keluar dari dalam air. Saya periksa talipon genggam dan kamera yang berada di dalam poket seluar saya. Alhamdulillah….kedua-duanya masih berfungsi hingga ke hari ini.
Mengenangkan kejadian tersebut; tercetus di minda saya untuk menulis tajuk ini ‘Jika Anda Tergelincir; Terus Bangkit…’
Apabila kita tergelincir; biasanya kita berada dalam posisi yang tidak stabil. Kita mungkin terjatuh, terkeluar dari jalan yang kita lalui, terhuyung hayang, mengalami kecederaan dan sebagai.
Tergelincir yang satu lagi dan yang itulah yang saya ingin fokuskan ialah tergelincir daripada jalan kebenaran.
Hidup ibarat satu perjalanan dan jalan yang benar ialah jalan yang telah dicipta dan digariskan oleh yang mencipta kehidupan ini. Itulah sahaja jalan yang pasti benar. Jika kita mengikut jalan-jalan yang lain, cara hidup yang lain, sedikit sebanyak kita telah tergelincir.
Ada orang yang sedar yang mereka telah tergelincir dan ada orang yang tidak sedar.
Ada orang yang tidak sedar yang mereka telah tergelincir. Orang islam yang meninggalkan sembahyang, tidak menutup aurat, bergaul bebas, kadang-kadang mereka tidak sedar yang sebenarnya mereka telah tergelincir. Mereka telah melakukan perkara yang bertentangan dengan perintah Allah.
Sementara ada orang yang sedar mereka telah tergelincir. Contohnya ada yang telah terlanjur melakukan zina, tidak sembahyang, minum arak, derhaka kepada ibubapa dan sebagainya. Mereka sedar mereka telah melakukan sesuatu yang bertentangan dengan kehendak agama.
Seperti yang saya katakan tadi… orang yang tergelincir akan berada di dalam keadaan yang tidak stabil. Rasa bersalah, menyesal, rendah diri, tersisih dari masyarakat dan sebagainya.
Siapa yang tidak pernah tergelincir dalam kehidupan ini? Walaupun sedikit kegelincirannya. Sudah pasti setiap orang pernah tergelincir. Ramai yang menyedari mereka tergelincir, terus bangkit.
Oleh sebab itu nasihat saya bila anda sedari anda telah tergelincir…. terus bangkit! kerana lagi lama anda berada dalam keadaan tergelincir mungkin akan lebih parah atau akan mengalami lebih banyak kerugian, sebagaimana cerita saya jatuh di atas. Kalau saya lambat bangkit mungkin kamera dan talipon genggam saya turut rosak.
Wallahua’lam…. Sekadar renungan.
Tuesday, November 1, 2011
Bicara hati seorang sahabat...(1)
Beberapa hari yang lepas saya telah menerima satu email daripada Hilal Asyraf, seorang anak muda yang gigih berdakwah melalui lisan dan tulisannya. Mungkin ada sebahagian daripada pembaca yang sudah mengenalinya.
Saya mula mengenali beliau melalui blognya langitilahi, setelah diperkenalkan oleh seorang pelajar. Tetapi belum pernah berjumpa orangnya. Yang saya tahu beliau berasal dari Johor, berumur 22 tahun dan sedang belajar di Jordan. Beliau adalah lepasan MATRI di Tunjong, Perlis.
Email ini adalah yang kedua saya terima daripadanya dan tergerak di hati saya untuk saya kongsikan bersama pembaca. Semoga tulisan beliau dapat memberikan sedikit suntikan kepada rohani kita.
Sama-sama kita hayati tulisannya......
******************************************************************************
Khas Daripada Hilal Asyraf: Mencari Ketenangan Di Dalam Hidup.
Assalamu'alaikum.
Apa khabar?
Semoga anda berada dalam rahmat dan maghfirah Allah SWT. Saya sentiasa
berharap, agar diri saya dan anda, sama-sama berusaha keras untuk hidup di
dalam batasan yang disyariatkan olehNya, dan berusaha untuk menjauhi
larangan-laranganNya. Marilah kita menjadi hamba yang sebenar-benarnya.
Email kali ini, saya suka mengingatkan diri saya dan anda berkenaan
ketenangan.
Ketenangan.
Satu kalimah yang dicari semua.
Kayalah sekaya mana, kalau hati tidak tenang segala harta seperti tiada
makna.
Berkahwinlah dengan lelaki/perempuan idaman mana sekalipun, kalau jiwa tidak
senang maka segalanya seperti sia-sia.
Persoalan, di manakah hendak kita jumpai ketenangan ini?
Saya ada terjumpa satu bicara yang amat indah sekali,
"Di dalam hati ada kekosongan,
yang tidak akan terisi melainkan dengan merapat kepada Ilahi.
Di dalam hati ada kegelisahan,
yang tidak akan dapat ditenangkan melainkan dengan Ilahi.
Di dalam hati ada kerisauan,
yang tidak akan dapat diselesaikan, melainkan dengan Ilahi."
Ya.
Ketenangan itu ada pada Ilahi. Ketika kita merapat kepadaNya. Ketika kita
melakukan amal-amal kebaikan yang diarahkan olehNya, ikhlas keranaNya.
*"Ketahuilah dengan mengingati Allah itu, hati-hati akan menjadi
tenang."* Surah Ar-Ra'd ayat 28.
Maka kita, yang mempunyai hati-hati dan jiwa-jiwa yang gelisah ini, kita
memandang semula ke dalam kehidupan. Kita isi kehidupan dengan apa? Ketaatan
kepadaNya? Atau kemaksiatan yang bermaharaja lela?
Dan sesungguhnya, mereka yang bersolat, membaca al-quran, bersedekah, tetapi
masih lagi juga melakukan maksiat kepadaNya, tetap tidak akan mampu meraih
ketenangan jiwa. Kerana dosa ibarat titik hitam di dalam hati, dan dosa akan
memberikan rasa tidak senang ke dalam diri. Buat kebaikan, dosa itu
terpadam, namun buat lagi dosa, bintik hitam muncul semula membawa kelam.
Maka solusi ketenangan hati yang utama adalah, mendekati Ilahi dan menjauhi
laranganNya.
Sudah berapa tahun umur kita ketika kita membaca email ini? Ketika saya
menulis email ini? Saya sudah berumur 22 tahun.
Anda?
Dan kita soal diri kita bersama-sama,
sampai bila kita hendak hidup dalam kemaksiatan kepadaNya? Dengan jiwa yang
risau dan galau, dengan hati yang tidak tenang dan tidak senang. Sampai
bila?
*"Belum sampaikah lagi masanya bagi orang-orang yang beriman, untuk khusyuk
hati mereka mematuhi peringatan dan pengajaran Allah serta mematuhi
kebenaran (Al-Quran) yang diturunkan (kepada mereka)? Dan janganlah pula
mereka menjadi seperti orang-orang yang telah diberikan Kitab sebelum
mereka, setelah orang-orang itu melalui masa yang lanjut maka hati mereka
menjadi keras, dan banyak di antaranya orang-orang yang fasik -
derhaka."* Surah Al-Hadid ayat 16.
Mari kita sama-sama muhasabah.
Mencapai ketenangan jiwa biar diri menjadi gagah.
Mari Menjadi Hamba!
~ seorang hamba,
Hilal Asyraf
Subscribe to:
Posts (Atom)